Milan vs Juve, Berebut Tiket Final


 AC Milan diterpa badai cedera ketika harus menjamu Juventus pada laga leg pertama babak semifinal Coppa Italia, Kamis (09/02) dini hari nanti.

Pelatih Massilimiano Allegri dibuat kesulitan untuk bisa menurunkan komposisi terbaiknya kala menghadapi Juve dengan daftar panjang cedera pemainnya. Antonio CassanoAlexandre PatoKevin-Prince Boateng,Alberto AquilaniMathieu FlaminiAlexander Merkel dan Gennaro Gattuso masih belum bisa diturunkan karena cedera.

Alessandro Nesta juga tak bisa tampil karena cedera otot. Ini berarti Daniele Bonera atau Philippe Mexes bakal menjadi patner Thiago Silva di jantung pertahanan. Zlatan Ibrahimovic mendapat sanksi 3 kali larangan bertanding, namun masih bisa diturunkan di ajang Coppa Italia. Sementara itu rekrutan baruMaxi Lopez juga masih menjadi opsi di lini depan.

Kondisi berbeda dialami oleh Juventus yang tidak memiliki masalah berarti dengan cedera pemain. Hanya Simone Pepe, pemain reguler yang harus absen karena cedera. Namun seperti pada laga sebelumnya, Pelatih Antonio Contesepertinya akan menurunkan pemain yang berbeda dengan susunan starter reguler yang biasa turun di laga Serie A.

Marco Storari bakal menggantikan Gianliugi Buffon di bawah mistar gawang. Sementara Marco Borriello sepertinya akan memberikan waktu untukAlessandro Matri beristirahat sebagai starterLeonardo Bonucci akan mengawali laga di jantung pertahanan dan salah satu dari Mirko Vucinic,Alessandro Del Piero dan Fabio Quagliarella bakal dipilih untuk mendampingi Emanuele Giaccherini dan Borriello di barisan penyerang.

DATA DAN FAKTA PERTANDINGAN:
  • AC Milan kalah di semifinal Coppa Italia musim lalu di tangan Palermodengan agregat 4-3.
  • Kedua tim tak pernah mengakhiri pertemuan mereka dengan skor imbang sejak bulan Mei 2009, dimana saat itu laga pertemuan berakhir dengan skor imbang 1-1.
  • AC Milan adalah tim dengan catatan penyerangan terbaik dengan koleksi 43 gol, sementara Juventus tim dengan pertahanan terbaik dengan hanya kebobolan 13 gol.
  • Juventus masih tak terkalahkan musim ini di segala kompetisi. Bianconerisudah menyingkirkan Bologna dan AS Roma untuk bisa ke babak semifinal.
  • Claudio Marchisio menjadi pahlawan Juve dalam pertemuan terakhir dengan AC Milan. Gelandang jebolan akademi Nyonya Tua itu mencetak 2 gol saat Juve menang 2-0 dari Milan di bulan Oktober tahun lalu.
  • Andrea Pirlo sebelumnya sudah tampil sebanyak 377 kali untuk Milan dalam kurun waktu 10 tahun sebelum akhirnya pindah ke Turin dengan status bebas transfer musim panas lalu.

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN:
AC Milan (4-3-1-2) : Amelia; Abate, Bonera, Thiago Silva, Mesbah; Ambrosini, Van Bommel, Nocerino; Seedorf; El Shaarawy, Ibrahimovic.

Juventus (4-3-3) : Storari; Lichtsteiner, Bonucci, Chiellini, De Ceglie; Vidal, Pirlo, Marchisio; Giaccherini, Borriello, Vucinic.    (bola/mac)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

2 komentar:

V.I mengatakan...

great post! ^^
by the way i support for milan

Beno Balakosa Pangestu mengatakan...

semangat milan !!!!
rebut tiket final

Posting Komentar